INFORMASI :

== SELAMAT DATANG DI WEBSITE DESA MELES, KECAMATAN ADIMULYO, KABUPATEN KEBUMEN == Pelayanan Publik Senin-Kamis Mulai Pukul 08.00 WIB s/d 15.30 WIB, Jum'at s/d 11.00 WIB ::: PROKES KETAT MASYARAKAT SEHAT ::: DIRGAHAYU REPUBLIK INDONESIA YANG KE-77 :::SELAMAT HARI JADI KABUPATEN KEBUMEN YANG KE-393::: #Yuk Plesir Kebumen!!!:::

JALAN SEHAT DAN SENAM DALAM RANGKA HUT RI KE 78 DESA MELES

JALAN SEHAT DAN SENAM DALAM RANGKA HUT RI KE 78 DESA MELES

Hari Minggu, 20 Agustus 2023 dimulai Pukul 07.00 WIB warga Desa Meles berbondong-bondong datang ke lapangan Desa Meles untuk mengikuti kegiatan Senam bersama dan Jalan Sehat. Dengan instruktur mba Tri Suryaningsih masyarakat Meles antusias dalam mengikuti senam sehat. Setelah itu dilanjutkan dengan Jalan Sehat keliling Desa. Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini  selain untuk memeriahkan HUT RI Ke 78, juga  melatih masyarakat untuk hidup sehat dengan cara beeolahraga. Dengan olahraga maka semua penyakit akan menjauh dari diri kita. Banyak dorprice menarik yang disediakan panitia, mulai dari hadiah hiburan maupun hadiah spesial seperti magic com, kipas angin, kompor gas, setrika, bahkan seoeda gunung sebagai jadiah utama.Hadiah utama kali ini jatih pada Ibu Rubes Kinasih dari RW 4 Desa Meles.

Hadir pada kesempatan itu anggota legislatif DPRD Tk. II Kabupaten Kebumen yaitu Bp. Restu Gunawan dari Fraksi Golkar memberikan bantuan untuk acara ini. Beliau juga meresmikan group kentongan "Tanpa Nama" Desa Meles. Musik kentongan ini merupakan salah satu bantuan di Bidang kesenian dari Kabupaten melalui dana aspurasi.

Semoga ke depan masyarakat Desa Meles lebih maju lagi, sehat dan kompak.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

EVENT Terkait

Arsip EVENT

Statistik Pengunjung